Sabtu, 24 Maret 2012

Pengertian Dari Penderitaan

PENDERITAAN MANUSIA

Penderitaan { sengsara, kesengsaraan,kemalangan } berasal dari kata derita { suram, tertekan,menanggung, menahan }. Kata derita berasal dari bahasa sansekerta dhra artinya menahan atau menanggung. Derita artinya menanggung atau merasakan sesuatu yang tidak menyenangkan. Penderitaan dalam kehidupan manusia sering terjadi seiring berkembangnya kehidupan manusia tersebut. Semakin berkembangnya kehidupan manusia makan akan semakin banyak juga penderitaan yang akan di hadapi manusia itu sendri.

factor – factor yang mempengaruhi penderitaan manusia adalah factor internal dan faktor eksternal. Eksternal datangnya dari luar diri manusia ,dan faktor internal datangnya dari diri manusia tersebut.penyebab penderitaan manusia yaitu seperti sakit, gagal dalam usaha, diperlakukan secara tidak adil, mengalami kematian dari orang yang dikasihi dan dicintai, musibah bencana alam, konflik dalam duniawi dan masih banyak lagi yang belum saya sebutkan satu persatu.

Manusia lebih menyukai kenikmatan. Sedangkan penderitaan sangat di hindarkan, dalam suatu kehidupan manusia. Seseorang pasti akan merasakan penderitaan bagaimanapun jenis dan bentuknya. Contoh penderitaan fisik, bencana yang sedang di hadapin oleh orang tersebut, setra masalah yang sedang menimpa orang tersebut. Penderitaan terbagi menjadi 2 yaitu penderitaan yang bersifat lama dan penderitaan yang bersifat sementara. Penderitaan yang bersifat lama atau tidaknya tergantung oleh penyebab penderitaan tersebut. Contoh penderitaan yang bersifat lama. Kehilangan orang yang penting di dalam kehidupan seseorang. Sedangkan contoh penderitaan yang bersifat sementara adalah di kecewakanya oleh seseorang.



OPINI:

Pada hakekatnya manusia memiliki perasaan dan hati, kadang mereka merasakan kebahagiaan tetapi kadang mereka juga merasakan penderitaan. Pastinya semua orang hanya ini merasakan kebahagiaan, mereka tak akan mau merasakan dan tertimpa penderitaan. Namun inilah hidup kita tidak bisa memilih dengan tepat apa yang ingin kita rasakan dan dapatkan. Terkadang kebahagiaan itu hanya sementara sedangkan penderitaan sudah menunggu di ujung dari kebahagiaan. Maka dari itu sebaiknya jangan terlalu berlebihan dalam merasakan kebahagiaan. Namun di sini saya akan mencoba menjelaskan tentang pengertian penderitaan dan apa itu sebenanya penderitaan.

Tuhan kita menciptakan kita dalam bentuk yang berbeda beda dan memiliki perasaan yang berbeda pula. Tuhan kita akan selalu menguji hati dan iman kita, ia ingin tahu seberapa kuat dan hebat hati iman kita jika mendapatkan penderitaan. Sesungguhnya tuhan tidak akan memberikan penderitaan yang sangat besar dan manusia mana pun tak akan sanggup melewati penderitaan itu. Namun terkadang manusia terlalu belebihan menanggapi penderitaan yang di berikan tuhan, manusia bisa langsung mengecap bahwa tuhan itu tidak adil, tuhan itu jahat, tuhan itu tidak pernah mendengar doa ku, dan sebagainya. Padahal dari penderitaan tersebut tuhan ingin mengetahui seberapa besar iman kita dan seberapa besar kesabaran kita melewati penderitaan yang kita dapatkan. Pada dasarnya tidak ada penderitaan yang tidak akan ada habisnya, namun manusia terlalu bersombong diri dan merasa dirinya kuat untuk melewati segala penderitaan yang di berikan tuhannya. Seharusnya kita sebagai manusia tunduk atas kekuasaan tuhan, tuhan pasti akan memberikan penderitaan kepada setiap umatnya. Namun maksud dari penderitaan yang di berikan tuhan itu adalah ingin mencoba apakah jika di berikan penderitaan manusia akan selalu bertunduk dan berserah diri kepada tuhan atau tidak., karena biasanya manusia hanya mau selalu dekat dan menyembah tuhannya jika saat bahagia. Tuhan ingin manusia dan umatnya selalu mengingat dia dan menyembah dia, tidak hanya pada saat bahagia tetapi juga saat di berikan penderitaan.

Penderitaan itu sangatlah banyak jenisnya, contohnya penderitaan batin seperti seorang istri yang selalu di perlakukan kasar oleh suaminya, penderitaan hati seperti seorang kekasih yang di tinggalkan pacarnya demi seseorang yang baru, penderitaan tubuh seperti seseorang yang mendapatkan penyakit parah yang sangat susah untuk di sembuhkan, dan lainnya. Namun penderitaan itu semua pasti akan ada akhirnya, tuhan tidak akan pernah meninggalkan umatnya yang selalu mendekatkan diri padanya. Manusia sebenernya memiliki hati yang lemah dan juga keras, lemah jika sudah mendapatkan penderitaan dan juga keras jika sudah selalu berserah diri terhadap tuhan namun tidak pernah mendapatkan jawaban. Seharusnya kita sebagai manusia harus bisa mengakui kekuasaan tuhan. Tuhan sudah pasti akan menyiapkan yang terbaik untuk kita, namun tidak semuanya itu terasa manis dan bisa membuat bahagia.

Seharusnya kita harus menjalani hidup ini dengan ikhlas dan penuh keyakinan. Kita tidak bisa memilih apa yang ingin kita dapatkan, kita hanya bisa berusaha dan biarkan tuhan yang memerosesnya. Karna pada dasarnya tuhan itu maha adil dan akan selalu menyayangi umatnya jika kita tidak meninggalkan tuhan kita.



Sumber: http://punya-fauzi.blogspot.com/2011/11/penderitaan-manusia.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar